Begini Cara Agnes Monica Membentuk Tubuh
Sebagai seorang penyanyi, Agnes Monica bukan hanya memperhatikan kemampuannya dalam dunia tarik suara. Dia juga peduli terhadap bentuk tubuhnya agar bisa tampil mempesona di atas pentas. "Dedikasi Agnes terhadap tubuh sama seperti dedikasi dia untuk suaranya," kata Ade Rai, binaragawan Indonesia, Jumat, 6 Desember 2013.
Menurut Ade Rai, penampilan penyanyi di atas panggung sudah satu kesatuan antara kemampuan vokal dan bentuk tubuh. Karena itu, dia bersedia membantu Agnes latihan untuk membentuk tubuh gadis itu agar tampak lebih indah. "Ini menjadi sesuatu yang unik jika penampilannya panggung, fisik dan suara dapat melebur," katanya.
Dalam konser Harmoni "My Agnezmo" di Balai Sarbini, Jakarta, semalam, Agnes Monica memang terlihat berbeda. Penyanyi kelahiran Jakarta, 1 Juli 1986, menggunakan baju sporty tanpa lengan dan celana pendek. Dia seperti sengaja memperlihatkan bentuk ototnya yang kekar berisi dan menonjol.
Ade Rai, mengatakan, bentuk otot Agnes itu tidak bisa dimiliki dalam sekejap. Agnes harus menjalani sejumlah latihan dalam waktu berhari-hari. "Dia sangat disiplin dan mengikuti latihan dengan fun," katanya.
Latihan itu sudah dijalani Agnes sejak Oktober lalu. Lima hari dalam sepekan, dia berlatih khusus angkat beban. "Agnes mau badannya seperti miss fitness," kata Ade Rai. Karena itu Ade menyiapkan porsi latihan sesuai dengan keinginan Agnes itu. "Training-nya cukup berat tapi dia senang melakukannya."
Misalnya saja, setiap mulai latihan, Agnes diharuskan melakukan serangkaian kegiatan pemanasan kemudian berlari sprint. Lalu dilanjutkan dengan angkat beban selama beberapa jam. "Ototnya cepat terbentuk sehingga terciptakan sosok maskulin feminin di seorang Agnes," kata Ade.

Comments
Post a Comment